[vc_row][vc_column][vc_column_text]Kebakaran Rumah Produksi Sandal di Balaraja
Redaksi Banten – Sebuah rumah yang menjadi tempat produksi sandal karet kebakaran di Blok N7 RT.12 RW.05 perumahan Vila Balaraja, Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang, Rabu (17/05/2023) pukul 13.10
Petugas pemadam kebakaran dari Pos BPBD Kabupaten Tangerang, Pos Balaraja, Pos Cisoka dan Pos Kronjo yang terjun ke lokasi berjibaku memadamkan api yang terus membesar dan menghanguskan 5 rumah.
” Dugaan penyebab kebakaran akibat adanya arus pendek listrik. Kebakaran menghanguskan 5 unit Rumah Tinggal dan 1 unit mobil bak terbuka jenis L300 ” Ungkap Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat.
Kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa namun kerugian ditaksir mencapai Rp.600 juta.
[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_video link=”https://youtu.be/-I4JFnNrHpg”][/vc_column][/vc_row]